4 Perbuatan Paling Fatal yang dilakukan seorang anak Remaja/Dewasa Terhadap Orang Tuanya



4 Perbuatan Paling Fatal yang dilakukan seorang anak Remaja/Dewasa Terhadap Orang Tuanya

anak adalah anugrah terindah yang diberikan Tuhan kepada pasangan suami istri, tapi tahu kah kamu jika seorang anak itu selalu membuat banyak kesalahan-kesalahan bahkan perbuatan bahkan yang paling fatal. Padahal orang tua telah lelah melakukan yang terbaik untuk memberi kita kehidupan yang layak. Ya,, walaupun orang tua rata-rata cerewet dan banyak ngatur tapi sebagai anak, kita memiliki tanggung jawab dan kewajiban kepada orang tua yang melahirkan kita, jangan biarkan hati kecil mereka menangis karena perbuatan kita sendiri.  Lalu apakah kesalahan yang paling fatal di lakukan oleh seorang anak? Berikut baca dengan teliti dan bertobatlah jika kamu pernah melakukan
kesalahan – kesalahan di bawah ini.
1.      Membentak Orang Tua
Ini merupakan perbuatan yang paling fatal dilakukan oleh seorang anak, bahkan secara tidak sadar keluar  kata kata yang kurang baik. Tahukah kamu jika kamu membentak orang tua mu maka hatinya sangat hancur dan menangis dalam dirinya sendiri. Bahkan mereka  berfikir jika mereka gagal dalam mendidik kamu sebagai anak yang baik.
2.      Sering Menolak Perintah Orang Tua
Bukan rahasia lagi jika seorang anak selalu saja menolak perintah orang tuanya dengan berbagai alasan. Misalnya disuruh sampu lantai jawabanya Pasti “ia sebentar lagi” sampai nanti pun pasti akan lupa.
3.      Mabuk, merokok secara disembunyi-sembunyi
Mabuk, merokok dan main judi adalah kesalahan fatal yang paling di benci oleh orang tua. Jika hal ketiga ini yang kamu lakukan, maka ini adalah kegagalan yang paling disesali oleh orang tua. Mengapa? Karena setiapp orang tua tidak pernah menginginkan anaknya terjerumus ke hal-hal yang merusak masa depan anaknya.
4.      Sering Berbohong
Berbohong itu dosa, apalagi kalau berbohong kepada orang tua karena kesenangan diri sendiri tentu dosanya berkali kali lipat. Misalnya Anak kost dari desa yang sekolah ke kota, yang sering meminta uang kost, uang sekolah, beli buku, beli ini dan itu. Kadang anak kost tak jarang menipu orang tuanya sendiri untuk bersenang-senang bersama teman-temannya. Padahal itu hanyak mempersulit orang tua dan membebani orang tuanya sendiri

Kesimpulan.
Seorang anak itu di lahirkan untuk mencintai orang tuanya dan bertanggung jawab sebagai anak.  Semua orang tua selalu menginginkan agar anaknya kelak menjadi anak yang sukses, mereka rela melakukan apapun demi kehidupan anaknya nanti. Tetapi dengan apa yang dilakukan semasa remaja dan dewasa hal itu akan menjatuhkan semangat dan harapan orang tua kepada seorang anak.
INGAT “ORANG TUA MEMILIKI SEJUTA HARAPAN KEPADA ANAKNYA”
Jika kamu menghacurkan harapan mereka maka karma bagimu juga akan berjalan.
So, sayangi orang tua mu mulai sekarang dan jauh 4 kesalahan fatal diatas.